wajah, raut muka, ekspresi


sore kawan, :) apa kabarmu hari ini ? semoga kau selalu dalam lindungan Yang Maha Kuasa, tuhan pencipta alam beserta isinya. aku mau curhat sore ini, diluar sana sedang hujan dan ketika aku mengetik blog sederhana ini ternyata sudah reda dan matahari mengintip genit di ufuk barat, indah sekali. Aku memang bukan wanita yang romantis, berparas manis dan suka kue pukis aku cuma seorang gadis (percayalah aku seorang gadis) biasa yang kehidupannya memang tak seluar biasa selena gomes mungkin atau sherina (mungkin hidupku terlalu serius) atau siapalah itu, mereka luar biasa karena mereka cantik, mereka cantik dan... mereka cantik.... ah ! bukan ! bukan itu maksudku ! mereka luar biasa ya karena kita semua tau mereka seorang entertain yang selalu tersenyum dan memasang wajah yang enak dipandang dimata agar khalayak umum menyukainya, dan mereka melakukan itu agar apa yang mereka lakukan dilihat banyak orang. Nah bandingakan denganku, aku diam tak berbuat apa-apa orang justru mengaggapku sedang marah, sedang punya masalah atau sedang khusyuk membaca doa atau mantra pemanggil setan alas dari beringin dekat kampus, atau gaya berbicaraku yang sangat 'ke-bekasian' cepat, mrepet, kencang dan sedikit agak 'nyolot'.

Begini.. kuberi tahu kawan aku besar dilingkungan yang cukup keras dan kadang jahilliyah (kurang lebih) masa kecil,anak-anak, dan remaja kuhabiskan di lingkungan yang di jejali oleh orang-orang dari luar pulau dan didominasi suku-suku perantau, yang kebanyakan mereka memprioritaskan penghuni perut dan kepentingan pribadi. jadi inti kalimatnya adalah dari kecil hidupku bisa dibilang cukup keras, hidup bertahun-tahun di pinggiran ibukota membuatku memang bewatak agak keras. itu tuntutan hidup kawan, dan aku harus belajar melunak disini, segala sesuatunya bisa santai bisa pelan-pelan saja pokoknya bisa 'slow' deehh .. kontras bukan ?? semua yang kulalui sejak kecil memang bisa berubah tapi butuh proses.

kalau kau menemukan aku atau bertemu dengan di suatu tempat atau di suatu hutan hujan tropis.. ah bukan maksudnya disuatu tempat apakah itu namanya dalam keadaan sendiri, jangan heran kalau aku terlihat judes,jutek atau apalah kau menamakannya itu tegur saja aku, maka kau akan mendapatkan hal yang berbeda dari pikiranmu sebelumnya.

Komentar

Postingan Populer